Yogyakarta, Kamis 01 September 2022 SMA Santa Maria Yogyakarta mulai membuka pendaftaran siswi baru kelas X. Launching PPDB STAMA Yogyakarta ini diawali dengan membagikan flyer melalui kegiatan jalan sehat atau Laku Lampah yang berarti berjalan kaki dengan dua rute. Rute yang pertama dari SMA Santa Maria Yogyakarta berjalan ke Jln. Brigjen Katamso, JL. P. Senopati, Titik Nol, perempatan Ngabean, Jokteng Kulon, Jokteng Wetan, Jl. Ireda dan kembali ke SMA Santa Maria. Rute kedua berjalan ke Jl. Brigjen Katamso, Jokteng Wetan, Jl. Kol. Sugiono, Jl. Tamsis, Jl. Sultan Agung, Perempatan Gondomanan, Jl. Brigjen Katamso, dan kembali ke SMA Santa Maria. Mengikut teladan kesederhanaan Bapa Fransiskus Asisi, seluruh warga sekolah turut berjalan bersama, menandakan solidaritas yang tinggi satu dengan yang lain. Laku lampah, yang berarti berjalan kaki,
Kegiatan selanjutnya adalah dengan berdoa novena bersama-sama. Harapannya, seluruh rangkaian kegiatan PPDB ke depannya selalu dalam lindungan Tuhan yang Maha Pengasih, dan dalam tuntunan Bunda Maria, yang menjadi Bunda pelindung SMA Santa Maria Yogyakarta. Sekolah di bawah pimpinan para Suster OSF ini, memiliki keunggulan dalam hal pendidikan karakternya bagi peserta didik. Tidak hanya sekolah dengan nilai-nilai Kristianinya, tapi juga sekolah berasrama dengan toleransi beragamanya yang sangat tinggi dengan turut menjunjung nilai-nilai Pancasila. Hal itu terlihat dari peserta didiknya yang berasal dari berbagai daerah di Indonesia, dengan berbagai budaya, suku bangsa, dan agama, namun dapat saling menghormati dan menghargai.
Hal menarik dalam launching PPDB ini, ditutup dengan pelepasan burung merpati putih yang menjadi simbol, yaitu burung merpati putih memiliki arti pembawa berita. Harapannya, burung merpati putih tersebut dapat mengabarkan Sekolah Santa Maria Yogyakarta sampai ke seluruh penjuru dunia. Seiring dengan Yayasan Marsudirini yang siap mengembangkan diri, Sekolah Santa Maria pun siap menjawab tantangan, melesat jauh di era teknologi saat ini. SMA Santa Maria siap untuk terbang tinggi menjadi sekolah unggulan dan banyak diminati oleh masyarakat.